Akhir-akhir ini saya suka sekali menyaksikan acara Ngobryls di youtube. Tayangan tersebut adalah obrolan antara dua tokoh yang cukup terkenal di Indonesia yaitu Ricky Malau dan Jimi Multhazam. Ricky Malau adalah seorang aktor yang namanya beken berkat sinema Tukang Bubur Naik Haji, sedangkan Jimi Multhazam seorang frontman dari band new wave top tanah air, The Upstairs. Apa yang membuat saya tertarik menyaksikan Ngobryls? mari saya ceritakan!
Duo alumunus Institut Kesenian Jakarta ini lihai dalam menceritakan kisah-kisah lucu, unik di masa lalu mereka. Jujur saja, Ngobryls bukan dialog macam ngobam atau sejenisnya. Ngobryls adalah reaksi dengan fenomena saat ini dan dikemas dalam kisah-kisah unik mereka di masa lalu. Tiap kalimat yang keluar dari Malau dan Jimi selalu mengundang kagum. Bukan dengan bahasa yang formal bahkan, keduanya bicara apa adanya bahkan dengan bahasa kotor, walau begitu tetap asyik untuk disaksikan.
Jika anda saksikan, pembicaraan antara Malau dan Ricky ibarat Brian dan Stewie dalam film kartun komedi Amerika, Family Guy. Malau kerap memberikan konklusi-konklusi nan bijak dari kalimat yang dilontarkan Jimi. Sedangkan Jimi bak playmaker dalam sepak bola yang memulai topik, dan menceritakan kisah-kisah menarik.
Bagi anda penggemar musik, Ngobryls akan semakin membuka cakrawala anda. Meski Jimi seperti leading dalam topik-topik ini (wajar saja karena dia seorang musisi) namun kita juga akan dibuat terkagum-kagum dengan pengetahuan Malau yang bisa mengimbangi obrolan rekannya itu. Tak jarang juga dalam setiap episode mereka mengeluarkan rekomendasi-rekomendasi lagu yang asyik dan mungkin baru pertama kali kita dengar.
Juga yang terutama dari alasan saya menikmati ngobryls karena toleransi antar Malau dan Jimi. Malau adalah seorang perokok yang tak segan-segan menghisap rokok selama acara ngobryls. Di sisi lain, Jimi bukan seorang perokok. Namun uniknya, keduanya saling mengerti dalam kebiasannya masing-masing. Dari sepengamatan saya, Malau sering untuk membuang asap di arah berlawanan dari Jimi. Indah bukan? perkawanan yang dijalani bertahun-tahun mungkin membawa mereka untuk bersikap adil terhadap orang lain. Sebagai perokok seharusnya kita pun bersikap demikian, bukan hanya pada orang yang kita kenal tapi juga yang tidak kita kenal.
Keunikan lainnya adalah Malau dan Jimi adalah dua tokoh yang kerap menyapa penggemarnya. Seingat saya acara Ngobryls secara offline dilakukan dua kali dan ramai pengunjung yang hadir. Selain itu keduanya juga membuat satu tayangan tersendiri bertajuk atensi sebagai bentuk penghargaan kepada penonton Ngobryls. Acara atensi mereka isi dengan membacakan komentar-komentar di youtube. Saya kira ini hal yang jarang dilakukan oleh konten kreator saat ini.
Jika tertarik untuk menyaksikan, silahkan saja ketik keyword Ngobryls di kolom pencarian youtube kalian. Kalau ketagihan, jangan salahkan saya. Terakhir, untuk Malau dan Jimi semoga sehat selalu dan bisa memberikan kepada kami obrolan serta kisah yang segar untuk didengar. Thankyou my friend!
- Rokok Lucky Strike, Cigarettes That Always Strike You! - 7 November 2021
- Apa Rokok Paling Enak Versi Perempuan? - 16 October 2021
- Rekomendasi Rokok Enak Untuk Pemula (Bagian 2) - 9 October 2021