Press ESC to close

Rokok Kretek Terenak Yang Beredar Saat ini 

Sejatinya rokok kretek enak yang beredar di pasaran Indonesia demikian banyak, tapi yang terenak tentu relatif. Pengertian enak serta yang dimaksud terenak ini tentu saja berpulang pada selera personal. Selain pula alasan ekonomis serta aspek sentimentil yang menyertainya.

Saya pribadi sebagai perokok plural tak bisa menyebutkan semua merek terenak yang berlimpah di pasaran. Namun, setidaknya memang dari yang biasa saya isap ada setidaknya ada tiga merek yang bisa jadi rekomendasi.

Pastinya, selera saya bukan melulu soal mereknya yang sudah dikenal, tetapi faktor mudah diakses pun menjadi penting.

Rokok kretek terenak yang saya sebutkan di sini jelas harus memenuhi syarat standar, bukan hal aneh jika itu menjadi standar banyak orang juga. Standar pertama, rokok tersebut jelas rokok legal, artinya dari golongan bercukai. Kedua, rasa dan aromanya ramah untuk saya konsumsi. Ketiga, ya rokoknya mudah diakses di warung-warung terdekat.

Tanpa berpanjang kata, mari kita tilik rokok kretek terenak berikut ini:

Djarum Coklat

Baca Juga:  Beberapa Catatan Tentang Penemuan Asbak

Untuk produk SKT ini jangan harap dapat Anda temukan di daerah Jawa Tengah. Rokok yang sudah eksis dari jaman saya sekolah ini, dulunya sih saya kaitkan dengan rokoknya aki-aki alias rokoknya perokok sepuh.

Namun seiring waktu, pandangan itu pupus dengan sendirinya. Diawali kala dulu gemar melakukan piknik ke daerah pegunungan, terutama di daerah Jawa Barat. Rokok berplat kuning ini menjadi teman perjalanan yang menyenangkan.

GG Surya Pro

Rokok SKM yang bungkusnya didominasi warna merah ini memang terbilang rokok sejuta umat. Di lingkungan sosial tertentu dianggap rokok yang kerap bikin seru suasana. Rasa dan aromanya cukup sopan, bagi perokok yang suka beli ketengan ya jangan harap dapat ketengannya sih.

Dji Dam Soe

Pastilah merek yang satu ini tak luput dari sebutan rokok sejuta umat. Tak ubahnya dengan golongan kretek berfilter di atas, rokok SKT yang satu ini sudah menjadi produk legendaris yang dapat kita jumpai di manapun warung rokok berada.

Selain aromanya yang wangi dan khas, Dji Sam Soe juga memiliki citarasa yang menjadi patron bagi rokok-rokok generasi selanjutnya. Tilik saja rasa rokok A Mild, pasti deh terasa ada aroma Samsunya gitu, ataupula rokok Magnum, sedikit ada citarasa yang sama.

Baca Juga:  Rekomendasi Rokok Menthol Murah, Cocok untuk Sobat Kantong Kering Penikmat Sensasi Dingin

Bagaimana menurut kalian?

Jibal Windiaz

anak kampung sebelah