Press ESC to close

Tidak Ada yang Salah dari Jungkook BTS Merokok, yang Salah Mulut Netizen!

Jungkook BTS merokok adalah hal yang sangat wajar, sebab merokok adalah hak bagi siapa saja. Mau orang biasa atau artis papan atas.

Penggemar K-pop di seluruh dunia, terutama ARMY tengah digemparkan oleh video rekaman yang memperlihatkan salah satu idol kpop kelas dunia merokok. Memang benar, idol kpop tersebut ialah Jungkook. 

Jungkook memiliki nama lengkap Jeon Jungkook. Ia merupakan salah satu member dari band group K-pop BTS (Bangtan Sonyeondan) yang memiliki posisi sebagai Main Vocal dan Main Dancer. Kepopuleran BTS di kancah musik internasional membuat media berlomba-lomba ikut menyoroti kehidupan pribadi para member. 

Diketahui, dalam video rekaman tersebut Jungkook tidak peduli dengan kamera yang menyorotnya secara diam-diam. Ia tetap enjoy menghisap rokok bersama salah seorang di sampingnya. Aktivitas merokok tersebut ia lakukan di sela-sela tour album singlenya di Los Angeles, Amerika.

Idol yang juga sedang naik daun berkat proyek solonya yang berjudul “Seven” ini masih menjadi perbincangan yang hangat hingga detik ini, namanya trending di mana-mana. Setelah menggemparkan fansnya dengan single album “Seven” yang hingga hari ini masih menduduki peringkat satu Billboard Global 200, ia merokok tanpa sembunyi-sembunyi. Sebuah sikap berani yang diambil oleh seorang Jeon Jungkook. 

Saya pribadi adalah seorang Army yang merokok, dan kebetulan bias saya adalah Golden Maknae satu ini, Mr. Jeon Jungkook. Dengan pemberitaan yang sedang gencar mengenai dirinya, keputusan merokok yang diambilnya adalah keputusan berani. Mengingat media dan netizen di Korea sendiri selalu galak ketika mendapati para selebritas K-pop merokok.

Baca Juga:  4 Waktu yang Tepat Menikmati Rokok saat Idul Fitri

Sebagai fans yang setiap hari menunggu update dari idola, saya pribadi cukup kaget. Jungkook ini merupakan member termuda BTS yang sering disebut ‘bayi’, selain karena ia termuda, ia juga memiliki tingkah laku yang selalu ‘random’ dan menggemaskan. Saya tidak masalah Jungkook memilih keputusan merokok, namun karena imagenya yang seperti ‘bayi’, saya menyayangkan karena ia jadi tambah terlihat makin dewasa, wkwk. Imagenya sebagai ‘bayi’ bagi Army dan hyung-hyungnya perlahan menghilang.

Untunglah, sejauh ini hampir tidak banyak ditemukan pemberitaan buruk mengenai Jungkook yang kedapatan merokok. Malah banyak respon dari fans yang membiarkan keputusan ini. Karena mau bagaimanapun, Jungkook adalah manusia biasa seperti kita ketika ia sudah pulang dari panggung. Merokok atau tidak, itu haknya pribadi yang tidak bisa diganggu gugat oleh siapapun, termasuk saya sebagai fans.

Tetapi, kembali lagi. Yang namanya idol atau artis tidak mungkin hanya memiliki penggemar saja, tapi pasti punya haters atau pembencinya. Dalam sejuta pemberitaan tersebut, muncullah pernyataan lama seorang Jungkook yang menyebutkan bahwa dulu ia tak menyukai rokok. Pernyataan itu ia ungkapkan saat berumur 17 tahun.

Baca Juga:  Gerakan Antirokok ala Bupati Sleman

Pernyataan Jungkook kala itu dimanfaatkan oleh haters sebagai bahan empuk untuk menyerangnya, ia dianggap munafik. 

Sebagai fans yang baik, saya akan bersikap netral. Mendukung idol untuk berbuat baik, dan mengkritik jika idol berbuat keliru. Nah, merokok kan bukan aktivitas buruk dan bukanlah aktivitas yang keliru. Jadi saya akan tetap mendukung keputusannya, lagian Jungkook kan hany merokok, bukan membunuh, mencuri, dll. 

Keterangan haters yang menyebut ia munafik juga tak masuk akal. Umur Jungkook saat ini 26 tahun. Dari pernyataannya di umur 17 tahun tadi, ia telah melewati kehidupannya sekitar 8 tahun. 8 tahun bukan waktu yang singkat. Ia sudah melewati banyak masa dan peristiwa. Jika saat ini ia memilih merokok, pasti ia sudah mempertimbangkannya dengan matang. Jadi, tidak ada yang salah ketika dulu ia membenci rokok, namun sekarang merokok. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *