Search
rokok ultra mild

Benarkah Rokok Ultra Mild adalah Pengganti U-Mild?

Rokok Ultra Mild sebagai produk varian dari Sampoerna Mild kerap digadang-gadang sebagai produk pengganti U-Mild. Tentu saja ini bukan anggapan yang keliru. Meski secara tarikan lebih halus namun memilki karakter yang memang persis.

Intensitas takaran rasanya jika dibandingkan juga tidak berubah. Namun, bagi penggemar U-Mild garis keras tentu akan dapat berkesimpulan kalau Ultra Mild ini memiliki sensasi halus yang berbeda dari produk pendahulunya itu.

Tampilan per batangnya pun terbilang tak jauh beda, dengan panjang dan diameter yang sama. Begitupun model kertas yang digunakan. Hanya saja, desain tipping paper produk baru Sampoerna ini berubah total dari U-Mild.

Anggapan bahwa Ultra Mild ini adalah pengganti U-Mild, tentu saja tidak keliru. Meski secara tampilan jauh lebih modern dan dinamis. Elemen grafis inner frame-nya jelas menunjukkan bahwa produk SKM Sampoerna ini berusaha adaptasi terhadap kebijakan global induknya, yakni Philip Morris International.

Secara komposisi, rokok Ultra Mild ini memiliki sensasi tebal cocoa dan rasa vanilla yang kuat dipadukan dengan licorice yang sudah dikenal sebagai citarasa yang khas dari Sampoerna. Selain itu terdapat sensasi fruity dan spicy yang mencolok sekali, namun halus. Tidak memberi hentakan di tenggorokan pula.

Baca Juga:  Mengenal Ragam merek Rokok Sehat Tentrem

Tak dipungkiri, para penikmat jenis LTLN tentu akan mudah menyukai karakter komposisi seperti ini. Selain pertimbangan harganya yang relatif moderat, dibandingkan produk di atasnya maupun pendahulunya. Namun, produk Ultra Mild ini tentu tak sebanding jika dibanding citarasa A Mild yang lebih merajai.

Bagi perokok yang memiliki tingkat kejelian akan komposisi, pastinya akan dapat mengidentifikasi jenis tembakau apa saja yang dimilki rokok dengan mazhab lasermild ini. Yap. Jenis tembakau Oriental Turkish Aromatik terbilang dominan dalam bahan bakunya, termasuk adanya unsur tembakau krosok khas Madura.

Unsur blend dari tembakau itulah yang dominan ada pada produk U-Mild terdahulu, begitupun pada Ultra Mild yang kini beredar di pasaran. Tak ada yang berubah secara signifikan. Jadi, tidaklah mengherankan, jika produk Ultra Mild ini cukup diminati kalangan yang sebelumnya menyukai U-Mild. Sekali lagi, tidaklah keliru jika ada anggapan, produk Ultra Mild ini adalah pengganti U-Mild.

Jibal Windiaz